Jadilah Manusia Yang Bermanfaat Bagi Sesama

Selamat Datang di Blog Saya

Selasa, 10 Desember 2013

Mengelola Perpustakaan Tidak Mudah


Ada salah satu universitas yang sudah beberapa kali  mengadakan pelatihan diklat kepala perpustakaan sekolah. Peserta mayoritas adalah para guru sekolah SMA, SMK dan SMP yang berlatar belakang pendidikan bervariasi. Kalau yang berpendidikan bahasa Indonesia sudah tidak asing lagi bagaimana melakukan pengelolaan perpustakaan tetapi bagi mereka yang berlatar belakang pendidikan selain bahasa Indonesia akan menjadikan pengalaman yang tak ternilai. Mereka menganggap bahwa mengelola perpustakaan itu mudah. Setelah memperoleh materi pelatihan mereka baru sadar bahwa melakukan pengelolaan perpustakaan tidak semudah apa yang mereka bayangkan.  Adapun materi yang diberikan antara lain klasifikasi, tajuk subjek, katalogisasi, penelusuran informasi, otomasi perpustakaan, manajemen perpustakaan,  literasi informasi,  sirkulasi dsb.

Tidak ada komentar: